DINAMIKA GERAK LURUS
Pada pembahasan dikelas kita membahas suatu gerak benda tanpa menghiraukan apa yang menjadi penyebab gerak itu sendiri. Pada kesempatan ini saya akan berusaha menguraikan persoalan tentang gerak jika ditinjau dari penyebabnya.
Pembahasan masalah tentang gerak dengan melihat penyebabnya terjadinya gerak diuraikan dalam teori Newton tentang gerak yang disebut dengan Hukum Newton.
A. Hukum ke-1 Newton :
Hukum ini disebut pula dengan Hukum Kelembaman (kecendrungan sebuah benda untuk mempertahankan keadaannya seperti keadaan semula), yaitu jika benda dalam keadaan diam maka cendrung tetap diam dan jika sedang bergerak dengan kecepatan konstan (bergerak lurus beraturan) akan cendrung untuk terus mempertahankan geraknya itu selama tidak ada gaya luar yang mempengaruhinya sehingga benda berubah keadaan. Dalam hal ini Resultan (jumlah) gaya yang bekerja pada benda akan sama dengan nol (F = 0)
B. Hukum ke-2 Newton
Hukum ke-2 Newton ini menjelaskan tentang perubahan kecepatan (percepatan/perlambatan) yang dialami oleh sebuah benda saat benda ini diberi gaya dari luar. Seperti halnya benda yang dilemparkan vertikal keatas, saat benda smakin tinggi maka benda akan melambat dan akhirnya berhenti karna perlambatan (percepatan grafitasi yang belawanan arah dengan arak gerak benda).
Menurut Hukum ke-2 Newton " Percepatan yang dialami oleh suatu benda berbanding lurus dengan resultan (jumlah) gaya yang bekerja pada benda dan berbanding terbalik dengan massa benda itu sendiri ". atau secara matematis dapat dirumuskan sebagai berikut :
F = m a
Keterangan : F : Beasarnya Gaya (Newton)
m : massa benda (kg)
a : percepatan (m/s2)
Contoh : 1
Jika sebuah benda memiliki massa sebesar 25 kg didorong dengan gaya 200 N pada bidang licin, (anggap bidangnya licin sempurna). Berapa percepatan yang dialami oleh benda tersebut ?
Jawab
Diketahui :
m = 25 kg
F = 200 N
Ditanya : a = ?
F = m a
a = F / m
a = 200 /25
a = 8 m/s2
Maka benda tersebut bergerak dengan percepatan 8 m/s2
Contoh : 2
Benda dengan massa sebesar 50 kg ditarik dengan gaya 500 N yang arahnya membentuk sudut 60 derajat dengan lantai yang licin sempurna, hitunglah percepatan benda tersebut !
Diketahui :
m = 50 kg
F = 500 N
α = 60º
Ditanya : a ......... ?F Cos α = m a
500 Cos 60º = 50 . a
500 . 0,5 = 50 . a
250 = 50 . a
a = 250 / 50
a = 5 m/s2
Maka benda bergerak dengan percepatan 5 m/s2
C. Hukum ke-3 Newton
Hukum ke-3 Newton ini disebut juga dengan Hukum Aksi Reaksi, maksud dari itu adalah jika suatu benda melakukan gaya aksi terhadap benda yang lain, maka benda yang dikenai gaya akan melakukan gaya reaksi terhadap benda yang memberi gaya untuk mengimbanginya. Pada kejadian seperti itu besarnya nilai gaya aksi sama dengan gaya reaksi. Seperti hal nya saat kita mencoba memukul sebuah tembok beton dengan perlahan dampak pada tangan kita tidak terlalu besar, tapi jika semakin keras kita memukul sebuah tembok beton dampak pada tangan kita akan sangat besar.
Hukum ke-3 Newton dirumuskan sebagai berikut:
Faksi = Freaksi
eummm itu yang di hukum newton 2 kenapa pake cos?? kenapa enggak pake sin atau tan??
BalasHapuskarna arah gaya menghimpit sudut yang terbentuk dengan bidangnya, maka mencari nilainya menggunakan cos.
BalasHapusCasino Online - DRMCD
BalasHapusThe newest in the world of online 인천광역 출장마사지 casinos - no 구미 출장안마 download. Casino Online is 경상북도 출장샵 the next step forward in online gaming, and we know that there are a lot How to Play · Different Casinos 강원도 출장안마 · 이천 출장마사지 Withdrawal Methods